
- August 18, 2023
Yuk, Cari Tahu Perbedaan Warna ASI dan Artinya
Halo Sahabat Sehat! Air susu ibu (ASI) adalah sumber zat gizi terbaik untuk bayi, yang bisa membantu perkembangan kognitif, motorik, dan emosional. Selain itu, ASI juga mengandung antibodi yang bermanfaat untuk melindungi bayi dari infeksi dan penyakit.
Apa arti warna ASI yang berbeda?
Sahabat Sehat, warna ASI ternyata bisa bervariasi dan memiliki arti tertentu, loh! Berikut ini beberapa contoh dan penjelasaanya.

ASI berwarna kuning pucat
Biasanya merupakan tanda bahwa ASI tersebut adalah colostrum, air susu pertama yang diproduksi selama beberapa hari pertama (maksimal hari ke-5) setelah melahirkan. Colostrum kaya akan protein, antibodi, dan zat gizi yang sangat penting untuk bayi baru lahir.
ASI berwarna putih susu
Warna ASI yang paling umum adalah putih susu, yang mungkin memiliki sedikit variasi warna kuning, biru, atau kehijauan tergantung pada makanan yang dikonsumsi ibu. Ini adalah warna normal dan mengindikasikan bahwa ASI tersebut mengandung zat gizi yang seimbang.
ASI berwarna pink atau merah
Jika ASI berwarna pink atau merah, hal ini bisa disebabkan oleh konsumsi makanan dengan warna merah atau pink, seperti buah bit atau strawberi. Namun, warna ini juga bisa disebabkan oleh adanya darah dalam ASI. Jika kamu merasa khawatir, konsultasikan dengan dokter.
ASI berwarna hijau
Biasanya, ASI yang berwarna hijau disebabkan oleh konsumsi makanan dengan warna hijau, seperti bayam atau alga. Ini adalah variasi warna yang normal dan ngga perlu dikhawatirkan.
ASI berwarna cokelat atau kehitaman
Warna ini mungkin disebabkan oleh adanya darah yang sudah tua dalam ASI atau konsumsi obat-obatan tertentu. Kamu juga bisa bertanya kepada praktisi kesehatan mengenai hal ini.

Faktor yang berkontribusi
Adapun penyebab berubahnya warna ASI dipengaruhi oleh beberapa faktor, yakni ibu mengonsumsi makanan dan atau minuman yang mengandung (1) pewarna buatan; (2) kaya beta carotene (wortel, labu kuning); (3) sayuran hijau; (4) minuman bersoda; (5) obat-obatan atau suplemen; dan puting ibu mengalami lecet atau air susu ibu yang beku.
Kapan perlu ke dokter?
Kamu perlu mengunjungi dokter jika ASI berwarna kemerahan atau merah muda yang ngga kunjung membaik. Puting lecet atau pecah pada pembuluh darah kapiler biasanya sembuh dalam beberapa hari, di mana ASI kembali ke warna normal.
Jika produksi ASI berwarna merah atau merah muda berkelanjutan, ini bisa menandakan adanya masalah lain, seperti infeksi payudara atau kanker payudara. Kamu disarankan berkonsultasi dengan dokter jika ASI hitam atau coklat untuk memastikan obat dan suplemen aman dikonsumsi saat menyusui.
Sahabat Sehat, penting untuk diingat bahwa variasi warna ASI biasanya ngga menunjukkan masalah kesehatan dan merupakan hal yang normal. Namun, jika kamu memiliki kekhawatiran atau pertanyaan terkait warna ASI, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter atau konsultan laktasi.
Editor & Proofreader: Zafira Raharjanti, STP
Submit A Comment